
Jakarta, 11 Mei 2025 – KAI Divre III Palembang memperkuat kesiapan armada lokomotif di Depo Kertapati menjelang libur panjang Waisak. Upaya ini dilakukan agar seluruh perjalanan kereta api berjalan lancar dan aman selama periode padat penumpang. “Perawatan berkala sangat penting untuk menjaga kelayakan operasional,” ungkap Aida Suryanti, Manager Humas KAI Divre III Palembang.
Pemeriksaan meliputi pengecekan rangka bawah dan atas, sistem pengereman, mesin utama, serta peralatan kontrol di kabin masinis. “Kami juga memastikan kebersihan dan kelengkapan setiap lokomotif agar siap melayani pelanggan,” tambah Aida. Proses perawatan dilakukan secara rutin oleh petugas berpengalaman.
Depo Lokomotif Kertapati saat ini mengelola 84 unit lokomotif dari berbagai seri, yang digunakan untuk angkutan penumpang dan barang. Perawatan dilakukan secara periodik, termasuk P1, P3, P6, dan P12, untuk memastikan keandalan armada selama libur Waisak. “Kami selalu berupaya menjaga kualitas layanan,” jelasnya.
KAI Divre III Palembang menyediakan 12.170 kursi untuk periode 9–13 Mei 2025. Hingga 11 Mei, tiket terjual mencapai 13.065 atau 107 persen dari kapasitas. “Pelanggan disarankan memesan tiket melalui kanal resmi untuk kenyamanan perjalanan,” tutup Aida.
(Redaksi)